KENDAL, lintasjateng.com – Hanya dalam kurun waktu dua jam, uang pecahan baru dari layanan mobil kas keliling Bank Indonesia (BI) ludes di serbu pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) dan warga.
BI dengan menggunakan layanan mobil kas keliling melayani penukaran uang pecahan di halaman Gedung C setda Kendal, pada Rabu, 12 April 2023.
Penukar dapat menukarkan uang mereka dengan uang pecahan baru Rp 1.000, Rp 2.000, Rp 5.000, Rp 10.000, Rp 20.000. Maksimal satu paket Rp 3,8 juta.
Petugas BI, Pintoko menyampaikan, penukaran uang baru ini merupakan bagian dari program Semarak Rupiah Ramadhan dan Berkah Idul Fitri (Semarak) BI. Yakni layanan penukaran uang gratis tanpa dipungut biaya melalui layanan mobil kas keliling.
“Kami tadi bawa 100 paket, per paketnya Rp 3,8 juta. Terdiri dari uang pecahan Rp 1.000, Rp 2.000, Rp 5.000, Rp 10.000, Rp 20.000.BKalau totalnya Rp 380 juta,” terangnya.
Pintoko mengatakan, untuk penukaran uang pada layanan kas mobil keliling di wilayah Kabupaten Kendal hanya dijadwalkan satu hari ini saja. Dan satu orang dapat menukarkan uang maksimal satu paket yakni Rp 3.8 juta.
“Hanya hari ini saja sesuai dengan jadwalnya penukaran di Bank Indonesia. Ini untuk umum dan ASN. Kalau jadwal penukarannya kapan lagi bisa di pantau di website pintar.bi.go.id,” imbuh Pintoko.
Suyatno, salah seorang wargadari Kecamatan Gemuh menuturkan, dirinya mengetahui adanya penukaran uang mobil keliling BI melalui media sosial. Untuk menukar uang ia harus mendaftar kepada petugas untuk selanjutnya menunggu antrean penukaran.
“Kalau tukarnya dibatasin dari BI maksimal Rp 3 8 juta. Saya tukar Rp 1,8 juta untuk dibagi-bagi pas lebaran nanti,” ungkap Suyatno.(Win).