KENDAL, lintasjateng.com – Hujan yang mengguyur wilayah Kecamatan Limbangan pada Sabtu 8 April 2023 telah mengakibatkan banjir bandang di Desa Kedungboto. Hingga mengakibatkan tiga rumah warga dan satu posko ronda rusak.
Babinsa Koramil 14/Limbangan, Serka Mastur menuturkan, kejadian banjir bandang terjadi sekira pukul 14.30 WIB dan mengakibatkan tanah longsor dan menimpa rumah warga.
“Terdapat tiga rumah rusak sedang, Yaitu rumah milik Ferdi, Ngatemin dan Parso di wilayah Dusun Krajan di RT 2 dan RT 3 RW 1, Desa Kedungboto dan satu posko ronda warga,” ujarnya.
Serka Mastur, menjelaskan, banjir bandang terjadi akibat hujan dengan intensitas sedang hingga deras yang mengguyur Kecamatan Limbangan. Sekira pukul 14.45 WIB, karena kondisi tanah yang gembur, berundak dan bertebing terkena aliran air hujan bercampur tanah dari Desa Biting turun hingga Desa Kedungboto dan menimpa pemukiman warga.
“Pada pukul 15.00 WIB longsoran dengan kapasitas panjang kurang lebih sepuluh meter dengan ketinggian empat meter dengan lokasi berada disisi pos ronda menyebabkan satu unit pos ronda juga di Desa Kedungboto roboh,” beber Serka Mastur.
Ditambahkan, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Namun warga yang terdampak tanah longsor untuk sementara diungsikan ke rumah tetangga, yang lebih aman untuk menghindari longsor susulan.
Sementara M Hamam Dasuki, Petugas Pusdalops BPBD Kendal menyampaikan, pihaknya menerima laporan terjadinya banjir bandang sekitar pukul 14.30 WIB. Penanganan darurat juga telah dilakukan. Diantaranya dengan membuka akses jalan yang tertutup longsor.
“Satgas BPBD Kendal masih melakukan asesmen terhadap warga yang terdampak kejadian banjir bandang. Penanganan dilanjutkan juga dilanjutkan pada Minggu 9 April 2023.(Win).