KENDAL, lintasjateng.com – Pemerintah Kabupaten Kendal menggelar Puncak Peringatan Hari Ibu ke-75 Tahun 2023 dengan serangkaian kegiatan Penyerahan hadiah lomba fashion show, talkshow dan bazar UMKM di Pendopo Tumenggung Bahurekso Setda Kendal, Kamis, 21 Desember 2023.
Wakil Bupati Kendal,Windu Suko Basuki saat membacakan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) RI, Bintang Puspayoga menyatakan tema peringatan Hari Ibu tahun 2023 yaitu “Perempuan Berdaya, Indonesia Maju”. Yang diharapkan dapat menjadi daya ungkit untuk mendorong semua pemangku kepentingan dan masyarakat luas, agar memberikan perhatian dan pengakuan akan pentingnya eksistensi perempuan dalam berbagai sektor pembangunan.
“Peringatan Hari Ibu di Indonesia adalah momen penting bagi penghargaan dan penghormatan terhadap seluruh perempuan Indonesia, atas peran, dedikasi, serta kontribusinya bagi keluarga, masyarakat, bangsa, dan negara,” ucap Wabup Kendal.
Selain itu, tema tersebut bertujuan untuk menggugah semangat dan mendorong perempuan agar terlibat dalam menyuarakan hak-haknya. Agar mendapatkan perlindungan dan mencapai kesetaraan gender.
“Di Indonesia, telah banyak kaum perempuan yang memiliki peran dan posisi strategis yang awalnya terkesan mustahil dilakukan perempuan. Hal ini membuktikan bahwa perempuan, apabila diberi peluang dan kesempatan, mampu meningkatkan kualitas hidupnya secara mandiri,” imbuh Windu Suko Basuki.
Windu Suko Basuki juga meminta agar para perempuan di Kabupaten Kendal untuk berperan aktif baik dalam keluarga, masyarakat bangsa dan negara
“Peran seorang ibu sangat penting terutama dalam mendidik anaknya. Mana kala ibunya tidak proaktif maka akan berpengaruh pada tata kelola pendidikan anak. Maju mundurnya keluarga tergantung dari peran aktif seorang ibu,” tandasnya.
Sementara, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP2PA) Kendal, Albertus Hendri Setyawan menjelaskan, rangkaian peringatan Hari Ibu tahun 2023, meliputi ziarah dan tabur bunga, penyebaran benih ikan, lomba fashion show, dan puncak acara meliputi talkshow dan bazar UMKM.
“Dan pada puncak Peringatan Hari Ibu 2023 di Kabupaten Kendal hari ini, kita menggelar bazar produk UMKM perempuan Kendal, pertunjukan seni tradisional, penyarahan hadiah lomba fashion show, serta talkshow dan diskusi tentang Perempuan Masa Kini,” jelas Hendri.
Diungkapkan, bahwa perempuan mempunyai peran yang sangat besar peran dalam pengambilan keputusan. Selain itu perempuan mempunyai peran besar, dalam ekonomi, pendidikan dan sosial budaya.
“Melalui peringatan Hari Ibu 2023, perempuan di Kabupaten Kendal diharapkan tidak hanya berdaya secara ekonomi, tetapi dapat berdaya secara sosial budaya,” harapnya.(win)