KENDAL, lintasjateng.com – Rangkaian Hari Jadi Kabupaten Kendal ke-418, Pemerintah Kabupaten Kendal melalui Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) menggelar kegiatan Yoga Massal di Pendopo Tumenggung Bahurekso Setda Kendal, Minggu 2 Juli 2023.
Yoga massal yang dilaksanakan dengan menggandeng CV Mulya Berkah tersebut mendatangkan artis ibukota Anjasmara sebagai bintang tamu sekaligus instruktur yoga massal yang diikuti sekitar 250 peserta.
Dalam laporannya, Kepala Disporapar Kendal, Achmad Ircham Chalid mengatakan, kegiatan yoga massal ini menjadi salah satu rangkaian Hari Jadi Kabupaten Kendal. Dan merupakan yoga pertama yang diadakan secara massal di Kendal.
“Syukur alhamdulillah kegiatan ini dapat terlaksana. Ini merupakan inisiasi dari Bu Chacha Frederica. Jadi kegiatan ini bertujuan untuk mengkampanyekan gerakan masyarakat gemar berolahraga. Serta sebagai ajang menjalin tali silaturahim masyarakat pecinta yoga. Dan melalui yoga massal, kita juga mengajak masyarakat untuk hidup sehat,” ujar Achmad Ircham Chalid.
Istri Bupati Kendal sekaligus Ketua TP PKK Wynne Frederica atau Chacha Frederica dalam sambutannya berharap, melalui kegiatan yoga massal dapat membawa masyarakat Kabupaten Kendal menjadi sehat, dan menjadikan Kendal handal, juga menjadikan Kendal naik kelas dengan mengundang instruktur yoga ternama Anjasmara.
“Alhamdulillah akhirnya kita bisa mendatangkan Bapak Anjasmara di acara yoga massal. Biasanya kita juga menggelar yoga bersama di rumah dinas setiap seminggu sekali. Insyaallah kita berharap kedepannya Kendal semakin sehat, semakin handal dan naik kelas,” ungkapnya.
Chacha juga berharap, para peserta dapat memperkenalkan olahraga yoga kepada yang lainnya. Karena yoga adalah olahraga yang mengombinasikan antara pikiran
dan tubuh sehingga mempunyai manfaat untuk menjaga kesehatan secara psikologi maupun fisik.
“Olahraga itu bukan hanya senam aerobik saja, nggak cuma zumba saja. Tapi juga yoga. Karena saya sendiri sudah merasakan efeknya secara psikologi dan secara fisik,” harap Chacha Frederica.
Sementara, Anjasmara aktor tampan yang telihat masih awet muda tersebut nampak membagikan dan mengajarkan beberapa gerakan yoga yang terkadang diselingi dengan sedikit candaan.
Menurut Anjasmara, yoga dapat membuat seseorang bisa semakin kenal dengan tubuh sendiri. Dan dengan mengenal tubuh sendiri, maka akan bisa mengontrol stres dan juga memiliki pernafasan yang lebih baik.
“Dengan yoga bisa membantu kita mengenal tubuh kita sendiri. Kita tidak bisa mengurangi stres yang ada dalam kehidupan kita, tapi kita bisa me-manage stres. Sehingga kualitas hidup kita lebih baik,” tutur Anjasmara.
Manfaat lainnya dari yoga, menurut Anjasmara adalah kapasitas sistem pernapasan yang lebih optimal. Jika pada pernapasan normal manusia rata-rata hanya menggunakan 30 persen dari kapasitas paru-parunya, maka pada saat berlatih yoga, seseorang bisa mencapai penggunaan sistem pernapasannya hingga 100 persen dan semaksimal mungkin.
Penyelenggara acara dari CV Mulya Berkah, Riski Nurhariyanti mengungkapkan para peserta yang hadir berjumlah 250 orang. Dirinya mengaku bersyukur kegiatan yoga massal berjalan lancar dan sukses.
“Alhamdulillah antusias masyarakat untuk ikut yoga sangat tinggi. Acaranya juga meriah karena selain yoga bersama Anjasmara, tadi juga ada hiburan bersama dutacara homeband dan pembagian doorprize yang dipandu oleh MC Pupuy Chiwa,” terang Riski Nurhariyanti. (Win)