Bank Jateng Sosialisasikan Ketaspenan Kepada Calon Pensiunan ASN Kendal

LINTASJATENG, KENDAL – Bank Jateng Cabang Kendal menggelar Sosialisasi Ketaspenan kepada puluhan Calon Pensiunan Aparatur Sipil Negara (ASN) periode Mei – Agustus 2022 di wilayah kerja Kabupaten Kendal, yang digelar di Agro Wisata Tirto Arum Baru Kendal, Rabu (23/3/2022).

Dalam sambutannya, Pemimpin Bank Jateng Cabang Kendal, Suko Hariyadi mengatakan, pihaknya selalu siap memberikan pelayanan prima bagi ASN yang akan memasuki batas usia pensiun.

Menurutnya, semua mekanisme prosedur pengurusan menjadi anggota Taspen akan dibantu oleh Bank Jateng hingga selesai.

“Saat ini kami terus meningkatkan pelayanannya untuk para pensiunan. Diharapkan gaji ASN yang saat ini telah melalui Bank Jateng akan berlanjut dengan gaji pensiunannya,” jelas Suko.

Ia menambahkan dengan adanya sosialisasi Ketaspenan ini diharapkan para pensiunan di Bank Jateng akan terus bertambah lagi seiring bertambahnya ASN yang akan memasuki masa purna tugas.

“Dengan bertambahnya jumlah nasabah pensiunan maka diharapkan akan berimbas pada penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK),” ungkap Suko.

Selain itu, Bank Jateng juga memberikan kredit terusan kepada nasabah Pensiunan sampai dengan usia maksimal 75 tahun tanpa jaminan tambahan dan dikenakan bunga ringan.

Baca Juga  Jelang Pemilu 2024, Pemrov Jateng Bersama TNI-Polri Laksanakan Simulasi Pengamanan VIP Pemilu

“Hal ini, sebagai bentuk fasilitas kepada nasabah Bank Jateng, terutama para pensiunan ASN,” imbuh Suko.

Ia juga menjelaskan dalam memberikan fasilitas pelayanan, Bank Jateng Kantor Cabang Kendal, saat ini sudah memiliki tiga Kantor Cabang Pembantu (KCP) yakni di Boja, Sukorejo dan Weleri. Selain itu juga ada 23 mesin ATM yang telah tersebar di semua kecamatan.

“Hal ini diharapkan bisa mempermudah nasabah untuk dapat mengambil gaji pensiunnya,” jelas Suko.

Sebagai penutup, dirinya juga menyebut, total penerimaan deviden Bank Jateng Cabang Kendal pada tahun 2021 sebesar Rp 12,4 Miliar.

“Dengan pencapaian ini, Bank Jateng akan terus mencatatkan kinerja bisnis perusahaan yang baik, memberikan pelayanan publik yang maksimal, sekaligus menjadi motor dalam mendorong tumbuhnya perekonomian,” tutup Suko.

Sementara itu, Anggota Komisi B DPRD Kabupaten Kendal, Sri Supriyati yang juga hadir dalam acara tersebut dalam sambutannya mendorong kepada para ASN yang telah memasuki masa pensiun, untuk bisa mengabdi di bidang lainnya di masyarakat.

“Silakan berkarya nyata. Pensiun berarti panjenengan menjadi pemenang dalam pengabdian. Kalau panjenengan masih punya semangat untuk nyalon jadi perangkat desa atau jadi anggota dewan, monggo silahkan,” ujar Atik sapaan akrab Politikus PDI Perjuangan tersebut.

Baca Juga  PPDI Kendal Bakal Gelar Aksi Demo Tuntut Pengesahan Raperbup dan Kenaikan Siltap

Selain itu dirinya juga meminta kepada Taspen dan Bank Jateng agar dapat bersinergi dalam memberikan pendampingan dan berbagai pelatihan. Dengan harapan, bisa memberikan kontribusi positif bagi para ASN yang purna tugas.

“Selamat menikmati purna tugas yang indah. Inilah saat kita sudah lulus dalam pengabdian dan karya nyata di Pemerintah Daerah. Selamat menikmati aktivitas bersama keluarga, dan untuk momong cucu. Jadi tidak perlu baper dan nangis bombay, nikmati saja,” kelakar Atik memberikan semangat.

Salah seorang calon pensiunan, Mashudi dari Bagian Umum Serda Kendal, memberikan testimoni terkait pelayanan Bank Jateng kepada pensiunan. Menurutnya, Bank Jateng Cabang Kendal telah memberikan pelayanan terbaik selama ini.

“Sejak memasuki masa persiapan pensiun. Saya mengawali dengan pemikiran, pensiun bukan akhir dari sebuah kehidupan namun merupakan awal dari kehidupan baru yang memiliki kebebasan, peluang dan harapan hidup yang lebih baik,” ungkapnya. (Mash).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

− 6 = 1