KENDAL, lintasjateng.com- Pengukuhan 104 Pengurus Ikatan Alumni SMA Negeri 1 Kendal (Ikasmanik) Masa Bakti 2022-2025, digelar di Pendopo Tumenggung Bahurekso Setda Kendal, Sabtu sore (24/12/2022).
Pengukuhan dihadiri jajaran Bupati Kendal, Forkompimda Kabupaten Kendal, Dewan Penasihat dan Pertimbangan, Dewan Pakar dan Ahli Dewan Pengawas Ikasmanik, Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Kendal dan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tengah yang diwakili oleh Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah 8.
Selain dikukuhkan, pengurus Ikasmanik bergerak cepat dengan melaunching website dan kartu anggota Ikasmanik sebagai slah satu terobosan wadah para alumni SMA Negeri 1 Kendal.
Ketua Ikasmanik terpilih masa bakti 2022-2025, Bondan Setyo Darmawan menuturkan, melalui wadah alumni ini diharapkan potensi sumberdaya manusia mampu dipersatukan dan disinergikan menjadi bermanfaat untuk Kabupaten Kendal.
“Kami bergerak cepat untuk melakukan inovasi-inovasi, seperti melaunching website dan kartu anggota Ikasmanik yang bermanfaat bagi seluruh alumni,” jelasnya.
Dirinya berharap, hadirnya Ikasmanik, mampu memberikan kontribusi nyata untuk alumni, dalam hal pengembangan UMKM, peningkatan kapasitas sumber daya manusia dan Ikasmanik berupaya dengan penelitian dan pengembangan yang dibuat mampu memberikan masukan untuk Pemerintah Kabupaten Kendal.
Ketua panitia pengukuhan Pengurus Ikasmanik, Ferri Susanto mengatakan, kepengurusan Ikasmanik yang dikukuhkan ini diharapkan mampu berkontribusi untuk almamater dan terus menjalin silaturahmi antar angkatan.
“Harapan untuk seluruh Alumni SMA Negeri 1 Kendal, mari kembali ke rumah besar kita yaitu Ikasmanik. Semoga kepengurusan Ikasananlk yang pertama ini mampu menjadi pondasi yang kokoh,” katanya.
Sementara, Bupati Kendal Dico M Ganinduto, dalam sambutannya menyampaikan, Ikasmanik bisa menjadi wadah yang bisa bersinergi dan berkolaborasi dengan pemerintah sertaseluruh pihak untuk pembangunan di Kabupaten Kendal.
“Untuk pembangunan di Kendal ini saya melibatkan seluruh pihak, yang mempunyai visi misi yang sama. Saya sangat terbuka untuk bersinergi dan berkolaborasi. Harapan saya kepada Ikasmanik tolong beri saya rekomendasi kepada saya untuk pembngunan Kabupaten Kendal,” ujarnya.
Menurutnya, para alumni SMA Negeri 1 Kendal ini banyak mempunyai potensi yang luar biasa dan tersebar di seluruh Indonesia. Sehingga bisa menjadi kekuatan yang luar biasa dalam membangun almamater maupun Kabupaten Kendal.
“Ikasmanik ini saya lihat networking alumninya sangat luar biasa, nah ini bisa menjadi kekuatan yang luar biasa untuk memberikan kontribusi terhadap pembangunan di Kabupaten Kendal,” tandas Dico.(Win-02).