Empat Tahun Pasar Kaget Tugu Tani Sendangdawung, Diharapkan Bermanfaat Bagi Masyarakat

KENDAL, Lintasjateng.com – Empat tahun berdiri, Pasar Kaget Tugu Tani di Desa Sendangdawung, Kecamatan Kangkung, Kabupaten Kendal, manfaatnya sudah dapat dirasakan masyarakat.

Hal tersebut disampaikan Kepala Desa Sendangdawung Marbono, dalam sambutan acara tasyakuran, empat tahun berdirinya Pasar Kaget Tugu Tani, Minggu (8/1/2022).

Menurut Kades yang baru dilantik 8 Desember 2022 lalu tersebut, keberadaan Pasar Kaget Tugu Tani di Desa Sendangdawung, hingga saat ini, tidak lepas dari peran serta Munawir selaku Ketua Komisi A DPRD Kabupaten Kendal.

Untuk itu, Marbono juga mengucapkan terima kasih kepada Munawir, yang sudah ikut mewujudkan Pasar Kaget Tugu Tani.

“Kebetulan, pak Kaji Nawir setahu saya adalah salah satu perintis didirikannya Pasar Kaget Tugu Tani ini. Karena beliau yang membidani. Matur nuwun pak Kaji Nawir,” ungkapnya.

Dirinya mengungkapkan, Pasar Kaget Tugu Tani didirikan dalam rangka untuk mendukung perekonomian dan mengembangkan produk UMKM masyarakat Desa Sendangdawung.

Baca Juga  Kenakan Busana Adat, Petinggi Nasdem Kendal Daftarkan Bacalegnya Ke KPU

Selain itu, Marbono juga berharap, supaya Pasar Kaget bisa dijadikan anak asuh, yang ke depannya bisa dikembangkan bersama pihak lain menjadi pasar permanen tradisional di Desa Sendangdawung.

“Untuk itu kami berharap kepada beliau (Munawir-red) dan Pemerintah Kabupaten Kendal, untuk menjadikan Pasar Kaget Tugu Tani sebagai anak asuh, yang bisa dikembangkan bersama stake holder lainnya,” harapnya.

Marbono menjelaskan, saat ini berbagai produk unggulan masyarakat Desa Sendangdawung sudah mulai meramaikan Pasar Kaget Tugu Tani.

Mulai dari aneka jajanan tradisional khas Kendal, termasuk kuliner, juga berbagai macam sayuran, buah-buahan, turut dijual di lapak-lapak pasang bongkar di Pasar Kaget Tugu Tani.

“Untuk saat ini masih buka setiap hari Minggu saja. Lebih dari 20 lapak kaki lima menjajakan berbagai macam jajanan tradisional atau kuliner khas Kendal,” beber Marbono.

Dirinya juga mengimbau kepada pengelola maupun masyarakat yang menggunakan fasilitas Pasar Kaget Tugu Tani, untuk ikut menjaga sarpras dan menjaga kebersihan juga ketertiban.

Baca Juga  Berikan Pelatihan Pengamanan, Lapas Terbuka Kendal Gelar Training Back To Basic

“Untuk penetap kios yang buka setiap hari disana, seperti kios bakso, kios pupuk pertanian dan warung makan saja, dan yang menempati lapak Pasar Kaget, untuk bersama-sama ikut menjaga. Baik kebersihan dan kenyamanannya,” imbau Marbono.

Terpisah, Munawir yang sedang mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) PDI Perjuangan di Jakarta, saat dikonfirmasi mengatakan, dirinya selalu mengedepankan aspirasi masyarakat, khususnya di wilayah daerah pemilihan (dapil)nya.

Ketua Komisi A, DPRD Kendal tersebut juga mengucapkan selamat, atas tasyakuran empat tahun Pasar Kaget Tugu Tani.

Ia pun bersyukur, apa yang dirintisnya tersebut, bisa bermanfaat dalam meningkatkan perekonomian masyarakat Desa Sendangdawung dan sekitarnya.

“Dengan momentum ulang tahun keempat Pasar Kaget Tugu Tani di Desa Sendangdawung, manfaatnya benar-benar bisa dirasakan masyarakat,” ujar Munawir. (Mash)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

19 − 17 =