Kendal  

Cegah Aksi Tawuran, Polres Kendal Beri Pembinaan Siswa

KENDAL, lintasjateng.com – Guna mencegah maraknya aksi tawuran yang sering dilakukan antar pelajar, Polres Kendal menggandeng sekolah-sekolah yang ada di Kabupaten Kendal untuk memberikan pembinaan terhadap para siswa.

Salah satu pembinaan yang dilakukan tersebut diantaranya di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Harapan Mulya Brangsong Kendal, Kamis 1 Desember 2022.

Pembinaan kepada siswa di sekolah tersebut bertujuan agar para pelajar tidak melakukan kegiatan negatif di luar sekolah dan lebih fokus terhadap belajar.

Selain itu untuk membentuk pelajar sebagai mitra Polri yang akan memberikan ajakan siswa lainnya untuk tidak melakukan kegiatan yang dapat merugikan siswa serta memberitahukan kepada pihak kepolisian jika akan ada tawuran.

Baca Juga  Ikuti Pengobatan Gratis, Warga Deklarasikan Dukungan kepada Sudaryono

Kasat Binmas Polres Kendal Iptu Kusfitono mengatakan, penyuluhan dan pembinaan kepada siswa sekolah di wilayah hukum Polres Kendal tersebut tujuannya agar para siswa fokus dalam belajar dan tidak melakukan kegiatan yang melanggar aturan seperti tawuran.

“Atas perintah pimpinan, kami melakukan pembinaan kepada siswa SMK Harapan Mulya Brangsong, agar para siswa tidak melakukan hal yang melanggar seperti tawuran,” kata Iptu Kusfitono.

Kasat Binmas Polres Kendal juga mengingatkan, bahwa tawuran hanya akan merugikan diri sendiri baik di sekolah juga orang tua.

Baca Juga  450 Personel Akan Berjaga di Sembilan Posko Mudik Polres Kendal

“Tawuran yang dirugikan itu diri sendiri,orang tua dan nama baik sekolah, kami berharap kepada para guru agar tetap mengawasi dan selalu menghimbau para siswa nya apabila di ajak tawuran agar menolak,” ucap Kasat Binmas.

Selain tawuran Kasat Binmas juga berpesan agar siswa untuk menghindari narkoba, dikarenakan narkoba dapat merusak diri sendiri dan masa depan.

“Kepada para siswa juga diharapkan agar tidak merokok, miras, narkoba serta pergaulan bebas, karena ini dapat berdampak buruk, baik kesehatan maupun kelangsungan masa depan adik–adik semua,” pungkas Iptu Kusfitono.(Win-02)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

+ 51 = 58