Kendal  

Gelar Silaturahmi dengan Warga Sambil Bagikan Takjil, Pakde Bas : Semoga Bisa Membantu dan Bermanfaat

KENDAL, Lintasjateng.com – Sepulang dari Umrah, Wakil Bupati Kendal, Windu Suko Basuki, menggelar silaturahmi sekaligus membagikan takjil kepada masyarakat sekitar, di rumah dinas Wakil Bupati Kendal, Minggu 2 April 2023.

Wakil Bupati Kendal menjalani Umrah di Tanah Suci Makkah bersama sang istri Fausijati, dan pulang ke tanah air, Sabtu kemarin 1 April 2023, langsung menemui warga di rumah dinasnya.

Wabup yang akrab disapa Pakde Bas mengucapkan terima kasih kepada masyarakat, yang telah mendoakan dirinya bersama keluarga. Menurutnya, selama menjalankan ibadah umroh, dia dan istri tidak menemukan kesulitan dalam segi apapun.

“Alhamdulillah, tidak ada satupun kesulitan yang saya dapat ketika ibadah umroh ini. Semuanya berjalan lancar dan normal,” ungkapnya.

Baca Juga  LavAni Juarai Proliga 2023, Pakde Bas : Ini Kemenangan Kita Semua

“Selama beribadah di tanah suci Mekkah-Madinah, saya selalu ingat dan mendoakan masyarakat Kendal, supaya diberikan kesehatan dan kesejahteraan,” imbuh Pakde Bas.

Dirinya menjelaskan, bagi-bagi takjil yang ia lakukan selama bulan ramadan, telah rutin ia laksanakan, sebelum menjabat sebagai Wakil Bupati Kendal.

“Ya ini sudah rutin saya dan keluarga lakukan, untuk berbagi kepada sesama di bulan suci ramadan. Mudah-mudahan dapat membantu dan bisa bermanfaat bagi masyarakat,” jelas Pakde Bas.

Sementara itu, Koordinator pembagian takjil Rosidi mengatakan, setiap hari ada 600 paket takjil yang dibagikan kepada warga di berbagai titik.

Baca Juga  250 Peserta Ikuti Yoga Massal Bersama Aktor Anjasmara

“Setiap hari, secara bergiliran, paket takjil disalurkan kepada warga di beberapa titik di Kabupaten Kendal. Baik kepada para pedagang, tukang becak, tukang ojek dan masyarakat lainnya,” bebernya.

Salah seorang warga Weleri, Rinjani yang hadir dalam acara silaturahmi tersebut berharap, amal ibadah Wabup dan keluarganya diterima oleh Allah Swt dan umrohnya Mabrur.

Dirinya mengucapkan terima kasih atas pemberian takjil. Ia juga mendoakan, Pakde Bas dan keluarganya.

“Semoga Allah menerima umrah Pakde Bas dan ibu Uci Timbul. Semoga Allah mengampuni dosanya dan memberikan kesehatan. Aamiin ya robbal alamiin,” ungkapnya. (Win)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

+ 49 = 51