Daerah  

Kodim 0715/Kendal Gelar Bersih-bersih Pantai

KENDAL, lintasjateng.com – Dandim 0715/Kendal, Letkol Inf Bagus Setyawan, bersama Bupati Kendal, Dyah Kartika Permanasari, Kapolres Kendal, AKBP Hendry Susanto Sianipar, dan sejumlah komunitas Peduli Lingkungan bersinergi bersama membersihkan Pantai Muara Kencana di Desa Pidodokulon, Kecamatan Patebon, Kendal, Sabtu 20 September 2025.

Kegiatan ini merupakan Karya Bakti Teritorial Prima dalam rangka peringatan HUT TNI ke-80 dan HUT ke-75 Kodam IV/Diponegoro serta sebagai wujud nyata dan sinergitas antara TNI, Pemkab, Polri, dan masyarakat untuk berkolaborasi menjaga kelestarian alam dan mempererat persatuan.

Dalam kegiatan ini, Dandim 0715/Kendal, Letkol Inf Bagus Setyawan, bersama Bupati Kendal, Dyah Kartika Permanasari, Kapolres Kendal, AKBP Hendry Susanto Sianipar dan rombongan menyusuri pantai memungut satu persatu sampah yang ada di sekitar pantai tersebut.

“Program ini selaras dengan program Bersatu Siaga yang dicanangkan Bupati Kendal. Sebuah kegiatan bergotong royong membersihkan lingkungan sekitar kita. Ini sangat penting karena kebersihan adalah tanggung jawab kita bersama,” kata Dandim 0715/Kendal.

Baca Juga  Unjuk Karya Kendal Litefest 2025 Kolaborasi Tingkatkan Minat Literasi

Dandim berharap melalui kegiatan ini dapat menjadi contoh untuk seluruh lapisan masyarakat dalam menjaga kebersihan dan kelestarian sekitar termasuk di pantai.

“Situasi dari alam kita sudah luar biasa.Tadi Pak Kepala DLH menyampaikan banyak pantai yang terkena abrasi, air mulai masuk. Alhamdulillah di Muara Kencana ini masih asri oleh karena itu kita jaga kelestariannya bersama,” harapnya.

Bupati Kendal, Dyah Kartika Permanasari, mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Kodim Kendal atas terselenggaranya kegiatan ini. Ia berharap melalui kegiatan ini dapat meningkatkan semangat masyarakat untuk merawat lingkungan termasuk wilayah pantai agar senantiasa bersih dan asri.

“Kami juga mengucapkan terimakasih serta apresiasi Kodim, yang mana kegiatan ini selaras juga dengan program yang saat ini digalakan oleh Pemerintah Kabupaten Kendal,” ujarnya.

Bupati juga mengajak seluruh elemen masyarakat terus bersinergi dan bergotong royong dan menjaga ekosistem agar lingkungan tetap terjaga dan lestari.

“Dengan sengkuyung bareng, pastinya bisa membuat Kendal lebih baik lagi. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi daerah lain dalam menjaga kebersihan lingkungan,” imbuhnya.

Baca Juga  Bupati Kendal Tinjau Pembangunan Ruas Jalan Sendang Sikucing - Bulak

Sementara pihak pengelola Pantai Muara Kencana, dr Titik Wahyuningsih yang juga menjabat sebagai Anggota DPRD Kendal dari Fraksi Partai Golkar sangat mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada Kodim, Pemda dan Polres Kendal yang telah bersinergi membersihkan sampah-sampah di sekitar pantai.

“Kami tentunya sangat berterima kasih sekali atas perhatian Ibu Bupati, Pak Dandim, dan Pak Kapolres. Semoga melalui kegiatan ini para pengunjung juga lebih menjaga kebersihan dengan tidak buang sampah sembarangan apalagi di pantai,” harapnya.

Pada kesempatan tersebut ia juga berharap, agar lingkungan pantai tetap terjaga kedepan tidak ada aktivitas penambangan pasir pantai di Kabupaten Kendal lantaran sangat dilarang dan dapat menyebabkan kerusakan lingkungan serta ekosistem.

“Karena kalau ada penambangan pasir pantai nanti juga bisa menyebabkan dampak kerusakan lingkungan termasuk erosi pantai, hilangnya habitat biota laut, air menjadi keruh, dan gangguan siklus alam di dasar laut,” tegasnya.(win).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

81 + = 86