Kendal  

Harlah ke-50, PPP Kendal Siapkan Local Champion

KENDAL, lintasjateng.com – Harlah ke-50 Partai Persatuan Pembangunan (PPP) di Kabupaten Kendal menggelar rangkaian kegiatan diantaranya silaturahmi ke sesepuh Partai PPP, ziarah makam pendiri dan pejuang Partai PPP, Khotmil Qur’an dan Istighotsah.

Ketua DPC PPP Kendal, Abdul Syukur mengungkapkan, rangkaian kegiatan ini serentak dilakukan seluruh jajaran Partai PPP di Indonesia dalam rangka memperingati setengah abad berdirinya Partai berlambang Ka’bah tersebut.

“Kegiatan ini serentak digelar di seluruh Indonesia. Semua melaksanakan kegiatan yang sama. Jadi kita silaturahim dengan para sesepuh partai, kemudian kita juga ziarah ke makam pendiri partai ini terutama di Kabupaten Kendal. Dan hari ini kita berdoa bersama meminta perlindungan kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala,” ujar Abdul Syukur.

Dirinya menerangkan, Partai PPP merupakan salah satu partai petahana yang melakukan kocok ulang nomor urut partai politik pada Pemilu 2024. Alhasil PPP mendapatkan nomor urut 17 yang diyakini akan menjadikan keberkahan pada perolehan suara Pemilu mendatang.

Baca Juga  Relawan Kopdar Kompak Deklarasi Dukungan untuk Mas Dar di Pilgub Jateng

“Angka 17 ini merupakan berkah bagi kami, karena simbol diturunkannya Al’quran, juga simbol 17 rakaat salat umat islam, juga tanggal Kemerdekaan RI dan setiap tanggal 17 kita juga akan melaksanakan pengajian. Jadi 17 ini kita sebut satu tujuan menjemput kemenangan,” terangnya.

Sementara disinggung terkait persiapan menyambut Pemilu 2024, DPC PPP Kendal telah menyiapkan kader-kader yang kompeten yang menguasai lapangan dan menjadi panutan untuk meraih pemenangan.

“Kami akan bekerja maksimal menempatkan local champion untuk memastikan target kita terlampaui. Target kita untuk Kendal adalah delapan hingga sepuluh kursi. Jika Allah mengijinkan maka tidak menutup kemungkinan PPP akan menjadi pemenang di Kabupaten Kendal,” harap Ketua DPC PPP Kendal.

Baca Juga  Kesbangpol Gelar Pembinaan kepada Ormas, LSM dan Media

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Kendal yang juga anggota Fraksi PPP, Mabrur mengatakan, Harlah PPP ke-50 ini merupakan momentum untuk mempersiapkan kader-kader PPP agar bisa memenangkan Pemilu 2024.

“Dari masing-masing dapil kita juga menyiapkan local champion dari kalangan milenial yang usianya 25 tahun kebawah. Mereka akan bergerilya di kalangan komunitas mereka yang belum tau adanya PPP. Sehingga ini bisa menambah suara kkia pada pemilu nanti,” bebernya.

Selain itu, menurutnya PPP akan terus merawat tradisional basis PPP melalui gerakan silaturahmi yang digalakkan dan di wajibkan kepada para bakal calon legislatif yang akan bergabung di PPP.

“Seluruh bacaleg kita instruksikan menjaga silaturahim dengan para ulama, kiai dan para sanak politik termasuk merawat basis tradisional PPP yang masih ada,” pungkas Mabrur.(Win).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

84 − = 78