Sosial  

Persatuan Tenis Pengayoman Ikut Semarakkan G20

Kalapas Batu mengikuti Tournament Tenis Lapangan di Rutan Surakarta, Foto : Humas Lapas Batu

Surakarta – Kalapas Batu, I Putu Murdiana bersama Persatuan Tenis Pengayoman (PTP) Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah menggelar Turnamen Tenis Lapangan di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah. Minggu (23/10/2022).

Selang satu hari setelah melakukan touring dari Cilacap melewati Purwokerto, Wonosobo, Temanggung dan finish di kota Solo, Kalapas Batu melanjutkan rangkaian semarak KTT G20 dengan mengikuti Tournament Tenis Lapangan di Rutan Surakarta. Dalam pelaksanaannya turnamen ini diikuti sebanyak 16 pasangan ganda putra dari seluruh UPT di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah dengan menggunakan sistem grup.

Baca Juga  Jalin Kemitraan, Polda Jateng Ajak Press Tour Pimred dan Wartawan

Turut Hadir dalam kegiatan Sekretaris Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Heni Yuwono, ditemani oleh Kalapas Batu, I Putu Murdiana. Kegiatan kejuaraan ini selain dijadikan media menjaga kebugaran, dapat juga sebagai media sosialisasi KTT G20.

Baca Juga  Sebagian Besar Pedagang Pasar Weleri Sudah Pindah ke Pasar Darurat

“Giat ini juga sebagai media mensosialisasikan KTT G20, karena disini banyak Ka UPT yang ikut, Harapannya para Ka UPT dapat meneruskan terkait KTT G20 ini ke seluruh jajarannya” ujarnya.

Kegiatan tenis merupakan salah satu cara bagi kemenkumham untuk menyemarakkan pagelaran G20. selain dapat menjaga kesehatan juga dalam rangka mempererat tali silaturahmi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

59 − = 55